Divestasi bahan bakar fosil

Divestasi bahan bakar fosil merupakan suatu kampanye percepatan pengurangan emisi gas dengan menekan aktivitas investasi pada bahan bakar fosil atas berbagai alasan.[1] Gerakan ini merupakan salah satu gerakan divestasi dengan dampak terbesar yang pernah dilakukan. Divestasi sendiri merupakan salah satu bentuk strategi efisiensi dengan mengeliminasi bagian dari suatu perusahaan.[2] Divestasi bahan bakar fosil lahir dari kekhawatiran terhadap penilaian terlalu tinggi kepada bahan bakar fosil dan hubungannya dengan yang dapat memberi pengaruh buruk pada perekonomian dan iklim. Kampanye ini dimulai oleh komunitas 350.org yang beranggotakan mahasiswa dari beberapa universitas di Amerika Serikat pada tahun 2012.[3] Kampanye ini terus dilakukan hingga tahun 2018 mampu mengajak lebih dari 1000 institusi dalam kampanye tersebut.[4]

  1. ^ Howard, Emma (2015-06-23). "A beginner's guide to fossil fuel divestment". The Guardian (dalam bahasa Inggris). ISSN 0261-3077. Diakses tanggal 2019-12-18. 
  2. ^ Ganti, Akhilesh. "Divestment Definition". Investopedia (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-12-18. 
  3. ^ "350 Campaign Update: Divestment". 350.org (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-12-18. 
  4. ^ "Landmark fossil fuel divestment reached!". 350.org (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-12-18. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search